20 March 2008

MU vs Arsenal Di Akhir Pekan

[Kamis, 20 Maret 2008 10:37, BIANGBOLA]

Perebutan gelar juara Liga Premier di musim ini kian memasuki babak seru bagi dua klub teratas, yaitu Manchester United dan Arsenal, setelah di akhir pekan ini kedua tim juga menghadapi pesaing terdekat mereka. Red Devils menjamu Liverpool, sementara The Gunners menghadapi Chelsea.

Manchester United, yang memiliki bekal kemenangan penting sebelum menghadapi The Reds pada pertengahan pekan kemarin usai membekap Bolton Wanderers berkat dua gol Cristiano Ronaldo kian membuat mereka unggul tiga poin dengan 70 angka dari 30 pertandingan dari Arsenal.

Sementara The Gunners, yang hanya mampu meraih hasil imbang dari empat penampilan terakhir, berada di peringkat kedua dengan 67 angka dari 30 penampilannya, diikuti Chelsea dengan 65 poin usai kegagalan mereka menghadapi Tottenham Hotspur yang berkesudahan sama kuat 4-4.

Liverpool, yang memetik kemenangan dari lima partai terakhirnya dan saat ini berada di peringkat keempat, masih berpeluang untuk merebut gelar juara di musim ini, dengan koleksi 59 angka dari 30 penampilannya.

Oleh karena itu kemenangan di Old Trafford mutlak menjadi catatan penting Liverpool apabila ingin merebut gelar juara di musim ini dan belum lagi keinginan rival satu kota mereka, Everton yang berhasrat tampil di Liga Champions.

Hebatnya lagi calon lawan mereka United, menyapu bersih hasil dengan kemenangan dari lima penampilan terakhir, sejak takluk dari rival mereka Manchester City dan mungkin dapat melengkapi penderitaan Liverpool mengingat di laga pertama mereka menang 1-0 di Anfield pada Desember lalu.

(Win/Reuters)

No comments:

Post a Comment