20 March 2008

Young Guns Sementara Arema

Seleksi Arema di Stadion GajayanaDuo pemain asal Persiter Ternate, Fandi Mochtar dan Ahmad Sembiring Usman resmi bergabung dengan Arema. Kedua pemain tersebut menandatangani kontrak hari ini (19/3). Fandi Mochtar yang juga dipanggil seleksi timnas Indonesia oleh Benny Dollo beroperasi di sektor left-flank, sedangkan Ahmad Sembiring Usman akan diproyeksikan untuk memperkuat sektor lapangan tengah Arema setelah ditinggalkan Sutaji.

Fandi Mochtar yang musim lalu merupakan icon publik Laskar Kieraha adalah eks pilar Timnas U 23. Kedatangannya ke Arema sempat molor beberapa minggu karena masalah negosiasi dan transportasi dari Ternate ke Malang. Faktor coach Bambang Nurdiansyah yang merupakan mantan pelatihnya di timnas U 23 menjadi salah satu alasan Fandi tertarik bergabung dengan tim Singo Edan.

Sementara itu Ahmad Sembiring Usman yang berposisi sebagai gelandang bertahan mempunyai memori manis menjebol gawang Arema di ajang Copa Indonesia saat masih memperkuat Persipur Purwodadi, dua musim lalu.

Seleksi Arema di Stadion Gajayana
seleksi pemain Arema di Stadion Gajayana 15/3/08 (foto:galih/ongisnade)

Bergabungnya dua pemain muda tersebut semakin menambah kental aroma young guns dan timnas U-23 di tim Arema. Meskipun demikian, tampaknya Arema masih akan menambah 1 atau 2 pemain lokal berpengalaman. Saat ini, hanya kapten Alex Pulalo sosok pemain senior berpengalaman di tim Arema.

Pemain Arema yang telah resmi dikontrak (hingga 20/3/08) :
M Yasir (gk)
Dadang Sudrajat (gk)
Richi Pravita Hari
Suroso
Jefri Prasetyo
Ahmad Jufrianto
Dodik Wahyudi
Alexander Pulalo
Ahmad Sembiring Usman
Fandi Mochtar
Erick Setiawan
Ahmad Bustomi
Ronny Firmansyah
Zulkifli
M. Bachtiar
Hendra Ridwan
Arif Suyono
Ali Usman
Emile Bertrand Mbamba

Dengan hampir terpenuhinya komposisi pemain lokal, selanjutnya kubu Arema akan memfokuskan perburuan pemain asing. Coach Bambang mengindikasikan akan mencari pemain asing di tiga posisi yaitu depan, tengah, dan belakang menyesuaikan dengan kuota pemain asing berdasarkan regulasi BLI. Nantinya pemain asing juga berfungsi untuk transfer ilmu kepada young guns Arema dan menambah kesolidan tim.

Berikut keterangan asisten manajer Arema, M. Taufan, kepada Ongisnade.Net ditemui di sela-sela latihan fisik Arema di Stadion Gajayana (Kamis 20/3).

“Arema akan memfokuskan kepada pencarian striker sesuai dengan informasi dari tim pelatih. Pekan depan kita akan mulai proses seleksi untuk striker lokal maupun asing. Untuk pemain asing, selain menunggu regulasi dari BLI, kita juga akan menyeleksi pemain non daftar cekal BLI.”

Untuk kriteria posisi pemain, Taufan menambahkan, “Pemain asing yang sedang diincar oleh Arema masing-masing berposisi sebagai stoper, gelandang kiri, playmaker, dan striker.”

Terkait siapa nama-nama calon striker lokal maupun pemain asing yang akan mengikuti seleksi di Arema, M. Taufan masih menyimpan nama-nama tersebut. “Nanti saja kalau sudah latihan pasti akan kita ketahui bersama.” (zoel/ongisnade)

No comments:

Post a Comment